Kamis, 20 Desember 2012

Kisah Hikmah


.:KISAH SEORANG PEMUDA YANG TIDAK PERNAH BERSHALAWAT BERMIMPI BERTEMU BAGINDA NABI SAW:.  


Bismillahhirrohmanirrohimm ..




Ada seorang pemuda yang mimpi bertemu Baginda Nabi Sayyidina Muhammad SAW, dan Rasul tidak menoleh serta tak menghiraukannya .
Kemudian si pemuda tersebut bertanya pada Sayyidina Muhammad SAW, “Wahai Rasulullah apakah engkau marah?”
Rasul SAW menjawab, “Tidak…”
Kemudian pemuda tersebut bertanya lagi pada Sayyidina Muhammad SAW, “Kenapa engkau tidak menoleh kepadaku Wahai Rasulullah?”
Rasul menjawab, “Karena aku tidak mengenalmu”.

Kemudian pemuda tersebut berkata, “Bagaimana engkau tidak mengenalku ya Rasulullah, sedang aku adalah ummatmu?” (Ulama mengatakan berdasarkan hadits, bahwa Rasulullah SAW lebih mengenal ummatnya daripada seorang ibu mengenal anaknya.)
Rasulullah SAW menjawab, “Karena engkau tidak pernah bershalawat kepadaku.”
Beliau SAW berkata kembali, “Bahwasanya kadar pengenalanku kepada ummatku itu tergantung dari banyaknya dia bershalawat kepadaku.”

Pemuda itu lalu terbangun dari tidurnya dengan keadaan sedih. Mulai hari itu ia senantiasa
memperbanyak bacaan shalawat kepada Nabi SAW.
Tak berapa lama kemudian, ia bermimpi bertemu Rasulullah SAW kembali. Di dalam mimpi itu ia bertanya apakah kini Rasul sudah mengenali dirinya.
Rasulullah SAW lantas menjawab seraya tersenyum, “Sekarang aku telah mengenalmu, bahkan
mencintaimu. Itu dikarenakan oleh banyaknya bacaan shalawatmu kepadaku.”
Shalallahu Ala Sayyidina Muhammad.


Wallahu a’lam bishowab..
Semoga kisah ini bermanfaat dan dapat diambil ibrohnya .. ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar